Berkah Jumat Doi-Doi, Bupati Barru Suardi Saleh Serahkan Alat Bantu Pertanian 

    Berkah Jumat Doi-Doi, Bupati Barru Suardi Saleh Serahkan Alat Bantu Pertanian 
    Pujananting, Lokasi Safari Jumat Terakhir Tahun 2020

    BARRU - Sebagai pemegang puncak Pemerintah Daerah, Ir. H. Suardi Saleh M.Si, secara konsisten "menjahit nafas keagamaan Daerah", melalui program kegiatan maupun turun langsung di tengah rakyatnya. Bupati yang terpilih kembali untuk periode keduanya ini, membuktikan konsistensi hingga jumat terakhir di tahun 2020 ini.

    Seolah tidak ada "Tanggal Merah" untuk terus bersama ditengah rakyat, Bupati Suardi Saleh, melakukan safari jumat di Masjid Doi-Doi, Mattapawalie, Pujananting, Jumat (25/12/2020).

    Di masjid yang merupakan tempat kelahiran sekaligus berdampingan dengan kediaman Ketua DPRD Barru, Lukman T, Bupati Suardi Saleh dibersamai Kadis Pertanian, Ahmad, melaksanakan shalat jumat berjamaah.

    Selain memberikan wejangan tentang narasi keagamaan, Bupati Suardi Saleh juga menyampaikan kondisi terkini Covid-19 di Barru.

    "Saya harap, selalu terapkan disiplin menggunakan protokol kesehatan Covid-19, serta tidak membuat keramaian yang dapat menjadi media penyebaran virus corona" sebut Suardi Saleh, yang nampak bugar dan kharismatik. Meski, diketahui bahwa istrinya, yang juga Anggota DPR RI, drg. Hj. Hasnah Syam MARS, sejak pekan lalu, diidentifikasi terpapar Covid-19, meski tanpa gejala (Asimptomatik) dan sedang menjalani isolasi secara mandiri.

    Bupati Suardi Saleh bersama Ketua DRPD Barru Lukman, pada kesempatan "Safari Jumat" ini, menyerahkan bantuan alat mesin pertanian kepada kelompok tani di Pujananting.

    Dalam arahannya, Beliau berharap agar pemanfaatan bantuan berupa handtraktor ini, dapat dimaksimalkan oleh kelompok tani yang ada.

    "Alat bantu pertanian handtraktor ini, milik kelompok, dan dipergunakan oleh semua anggota kelompok, dan (harap) tidak dikuasai sepenuhnya oleh ketua kelompok" amanah Suardi Saleh kepada segenap warga yang diantaranya adalah warga tani yang mendapatkan "berkah" di safari Jumat Berkah Pemda Barru.

    (HB/hasyim)

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Wabup Barru Terpilih Tegaskan Dirinya Jadi...

    Artikel Berikutnya

    Humas Pemda Minta Publik Jaga Citra Nafas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Ketua JNI Minta Aparat Hukum Usut Proyek Green House Hidroponik Desa Cilellang yang Terbengkalai
    Dukungan Masyarakat Desa Palakka untuk Paslon 03 Andi Ina-Abustan Kian Solid
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian

    Ikuti Kami